![]() |
16 Tipe Kepribadian MBTI (Foto: Devianart) |
Konsep dasar dari MBTI adalah teori dari Carl Jung. Jung dalam teorinya mengungkapkan ada dua pasangan dikotomi dari fungsi kognitif manusia, yaitu :
1. Fungsi rasional (menghakimi) : berpikir (thinking) dan merasakan (feeling)
2. Fungsi irasional (merasakan) : sensasi (sensation) dan intuisi (intuition)
Myers-Briggs kemudian mengembangkan teori tersebut sehingga terdapat 16 tipe kepribadian manusia.
Berikut ini penjelasan untuk pasangan tipe indikator dalam MBTI:
a. Extraversion (E) – Introversion (I)
Pasangan indikator ini menunjukkan tentang bagaimana seseorang merespon dan berinteraksi dengan dunia di luar mereka. Ekstravert cenderung berorientasi pada aksi, lebih suka dengan interaksi sosial dan merasa mendapatkan energi setelah menghabiskan waktu dengan orang lain. Introvert cenderung berorientasi pada pikiran, mereka suka dengan interaksi sosial yang dalam dan bermakna, dan merasa lebih bertenaga setelah menghabiskan waktu sendirian.
b. Sensing (S) – Intuition (N)
Pasangan indikator ini menunjukkan bagaimana seseorang mengumpulkan informasi dari lingkungan di sekitar mereka. Semua orang melakukannya antara sensing dan intuiting tergantung pada situasi. Menurut MBTI, orang cenderung akan dominan pada satu cara daripada yang lainnya. Orang-orang yang memilih sensing cenderung memperhatikan kenyataan dan terutama apa yang mereka pelajari dari indera mereka. Mereka lebih fokus pada fakta dan detail, mereka juga suka belajar melalui pengalaman sendiri. Bagi yang memilih fokus pada intuition akan lebih menaruh perhatian pada sesuatu seperti pola dan impresi. Mereka senang berpikir tentang kemungkinan, membayangkan masa depan dan teori yang abstrak.
c. Thinking (T) – Feeling (F)
Skala ini fokus pada bagaimana orang membuat keputusan berdasarkan informasi yang mereka terima dari fungsi sensing dan intuition. Orang-orang yang memilih thinking akan berdasar pada fakta dan data obyektif. Mereka akan cenderung konsisten, menggunakan logika dan impersonal saat memutuskan sesuatu. Sedangkan mereka yang memilih feeling akan cenderung memperhatikan orang dan emosi saat akan memutuskan sesuatu.
d. Judging (J) – Perceiving (P)
Pasangan indikator yang terakhir ini mengukur bagaimana seseorang bersikap dengan dunia luar. Orang-orang yang memilih judging akan memilih keputusan yang terstruktur dan tegas. Orang yang memilih bersikap perceiving akan lebih terbuka, fleksibel, dan beradaptasi. Pasangan indikator ini akan berinteraksi dengan skala indikator yang lainnya. Perlu diingan bahwa setiap orang kadang menghabiskan waktu untuk extraverting. Skala judging – perceiving akan membantu apakah kamu ekstravert saat mendapatkan informasi baru (sensing – intuiting) atau saat kamu membuat keputusan (thinking – feeling).
Berdasarkan skala pasangan indikator, Myers-Briggs menemukan 16 tipe kepribadian manusia yang merupakan kemungkinan dari setiap pilihan pasangan yang ada. Tipe kepribadian tersebut antara lain :
a. ISTJ (introversion – sensing – thinking – judging)
b. ISFJ (introversion – sensing – feeling – judging)
c. INFJ (introversion – intuition – feeling – judging)
d. INTJ (introversion – intuition – thinking – judging)
e. ISTP (introversion – sensing – thinking – perceiving)
f. ISFP (introversion – sensing – feeling – perceiving)
g. INFP (introversion – intuition – feeling – perceiving)
h. INTP (introversion – intuition – thinking – perceiving)
i. ESTP (extraversion – sensing – thinking – perceiving)
j. ESFP (extraversion – sensing – feeling – perceiving)
k. ENFP (extraversion – intuition – feeling – perceiving)
l. ENTP (extraversion – intuition – thinking – perceiving)
m. ESTJ (extraversion – sensing – thinking – judging)
n. ESFJ (extraversion – sensing – feeling – judging)
o. ENFJ (extraversion – intuition – feeling – judging)
p. ENTJ (extraversion – intuition – thinking – judging)
Ketahui tipe kepribadianmu dengan Download Tes Tipe Kepribadian MBTI
16 Tipe Kepribadian Menurut Myers-Briggs Type Indicator (MBTI)
Reviewed by Unknown
on
Juni 26, 2016
Rating:

Tulisan yang bagus :)
BalasHapusSemakin menjelaskan bahwa MBTI adalah tes yang dapat mengenali berbagai jenis kepribadian, seperti yang dijelaskan di https://psikologihore.com/tipe-kepribadian-mbti-paling-langka/
BalasHapusI was pretty pleased to find this web site. I want to to thank you for your time for this fantastic read!! I definitely enjoyed every part of it and I have you book-marked to look at new information in your site. gmail sign in
Their attentiveness to realtors as well as their clients was nothing can beat I have experienced before within my 6. canada mortgage calculator They will even ask the length of time you've had the exact property. canada mortgage calculator
BalasHapus